Glossary entry

English term or phrase:

Black Death

Indonesian translation:

wabah sampar

Added to glossary by Wiyanto Suroso
Dec 20, 2012 23:40
11 yrs ago
1 viewer *
English term

Black Death

English to Indonesian Other Cinema, Film, TV, Drama subtitle
Salah satu peristiwa sejarah:

Flagellants were around during the Black Death of the 1340’s.

Apa ya istilah padanannya dalam BI?

Thanks.
Change log

Dec 24, 2012 02:21: Wiyanto Suroso Created KOG entry

Proposed translations

7 hrs
Selected

wabah sampar

'black death' yang terkenal itu telah lama ada padanannya, yaitu 'wabah sampar'. Padanan ini bukan terjemahan harfiah.

Ini telah ada pada Kateglo, yang bersumber dari Pusat Bahasa.

http://kateglo.bahtera.org/?mod=dict&action=view&phrase=samp...

Pada ProZ pun, padanan ini telah lama ada.

http://www.proz.com/?sp=gloss/term&id=7427626

Demikian pula peristiwa besar seperti The Black Death (wabah sampar), pandemi cacar, revolusi industri (dengan penyakit okupasi), pandemi Influenza ...

https://docs.google.com/viewer?a=v&q=cache:l95SsgQPErEJ:fk.u...

Something went wrong...
4 KudoZ points awarded for this answer. Comment: "Thanks."
1 min

wabah hitam

Something went wrong...
19 mins

maut hitam


Disebut dengan black death karena sebelum mati, muncul bercak-bercak hitam pada tubuh penderitanya.

Ref: http://sadnesssystem.wordpress.com/2010/09/03/black-death/
Sejarawan di bidang medis sekarang berpendapat bahwa penyakit ini adalah sejenis Pes yang ditularkan oleh tikus. Pengamat masa itu menyabutnya sebagai “maut hitam”, karena bercak-bercak hitam yang terdapat di kulit penderita pada awal kejangkitannya.

Penderitanya mati setelah satu sampai tiga hari muntah darah, mengigau, menderita radang di bawah kulit, keluar bisul dan benjolan – benjolan sebesar telur.
Something went wrong...
1 hr

pagebluk

Pagebluk adalah semacam situasi sulit pada suatu wilayah. Barangkali di wilayah itu mengalami gagal panen, musim kemarau panjang atau musim hujan terus-menerus hingga banjir besar, sehingga masyarakatnya mengalami kesulitan hidup dan banyak terjadi kematian mengenaskan karena bencana berkepanjangan ....
Peer comment(s):

neutral ErichEko ⟹⭐ : Tidak bermaksud mendukung atau pun menolak; tetapi ingin berterima kasih atas satu kosa kata asli dari daerah. Bravo!!!
5 hrs
Terima kasih Mas Erich, agar tambah kosa kata ...
Something went wrong...
1 hr

kematian hitam

Wikipedia says so :D

--------------------------------------------------
Note added at 1 hr (2012-12-21 01:30:46 GMT)
--------------------------------------------------

Kematian Hitam, disebut juga Wabah Hitam, adalah suatu pandemi hebat yang pertama kali melanda Eropa pada pertengahan hingga akhir abad ke-14 (1347 – 1351) dan membunuh sepertiga hingga dua pertiga populasi Eropa. Pada saat yang hampir bersamaan, terjadi pula epidemi pada sebagian besar Asia dan Timur Tengah, yang menunjukkan bahwa peristiwa di Eropa sebenarnya merupakan bagian dari pandemi multi-regional. Jika termasuk Timur Tengah, India, dan Tiongkok....
Something went wrong...
3 hrs
3 hrs

penyakit pes (plague)

dari Kamus Kedokteran : dr Andry Hartono

Penyakit yang membunuh sejumlah besar orang di Eropa dan Asia di abad ke 14.
Something went wrong...
14 hrs

wabah sampar hitam

imho
Something went wrong...
Term search
  • All of ProZ.com
  • Term search
  • Jobs
  • Forums
  • Multiple search